kbsp.png

Koperasi Baitus Syirkah Paramartha

KOPERASI BAITUS SYIRKAH PARAMARTHA merupakan unit koperasi di bawah Perkumpulan Islam Paramartha yang ditujukan untuk membangun kesejahteraan umat, baik secara ekonomi maupun kehidupan. Koperasi ini baru berdiri pada bulan Maret 2020 yang ditandai dengan pembentukan badan hukum secara formal. Hanya saja, rintisannya sudah ada sejak tahun 1990-an. Kala itu, tugasnya masih cukup sederhana, yaitu memenuhi kebutuhan pokok anggota Paramartha.

Pada tahun 2016, rintisan tersebut berkembang menjadi Forum Muamalah. Di dalamnya, dibahas persoalan muamalah anggota Paramartha, mulai dari kerjasama bisnis, penyelesaian konflik, sampai dengan penghasilan hasil usaha, baik secara kelompok maupun individu. Baru empat tahun kemudian, forum ini mengukuhkan diri sebagai koperasi dan mendaftarkannya kepada notaris.

Kehadiran Koperasi Baitus Syirkah Paramartha bukan semata-mata hanya untuk membantu masalah perekonomian anggotanya secara praktis. Lebih dari itu, koperasi ini ditujukan guna membantu para anggotanya untuk mengidentifikasi, mengevaluasi, dan mendiagnosa kehidupan mereka, khususnya terkait muamalah. Oleh karena itu, koperasi ini mengedepankan rasa kasih sayang kepada anggotanya agar mampu menghadapi segala tantangan dalam kehidupan sekaligus menemukan makna hidup dan kebahagiaannya.***